Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Memperbaiki Proyektor Gambar Bintik-bintik

proyektor bintik-bintik
LCD proyektor yang akan kita perbaiki dalam kategori service proyektor kali ini adalah BenQ MP515( atau semua jenis proyektor yang lain yang typenya sama ) yang tampilannya bintik-bintik seperti gambar disamping. Penyebab masalah ini adalah rusaknya muka dari komponen utama proyektor, seperti processor, dengan nama DMD chips (pada benQ MP515). Nah cara untuk service proyektor dengan kerusakan jenis ini adalah dengan mengganti komponen DMD chips tersebut dengan yang normal tentunya, harganya lumayan mahal kira-kira 2jt lebih untuk tahun 2015, tapi tetap saja lebih mahal jika beli lcd proyektor baru, hehe. Nah cara menggantinya adalah sebagai berikut :
1. Buka semua kesing bagian atas LCD proyektor kamu
2. Ambil dan angkat komponen lensa.
Memperbaiki Proyektor Gambar Bintik-bintik
3. Lepas kan pendingin chip DMD (lihat gambar diatas), dan copot chip DMD-nya. Caranya adalah dengan memutar Pengunci DMD Chip, seperti melepas processor laptop. Kemudian Chip DMD bisa diangkat.

Memperbaiki Proyektor Gambar Bintik-bintik

4. Silahkan ganti Chip DMD dengan yang normal.
DMD chip
Lihat video dibawah ini untuk mengetahui tutorial cara mengganti DMD chips pada proyektor.
Setelah processor DMD chip diganti silahkan rakit kembali dan dicoba, insyaAllah pasti berhasil, semoga pengalaman memperbaiki proyektor gambar bintik-bintik ini bisa bermanfaat.

11 komentar untuk "Memperbaiki Proyektor Gambar Bintik-bintik"

  1. weduh busset itu chip baru harganya,,,hmmm

    BalasHapus
  2. beli onderdilnya dimana gan?

    BalasHapus
  3. di malang ada gan, buanyak, harga kisaran 1,5 jt

    BalasHapus
  4. Alhamdulillah.....gan.... kebetulan projector saya merek,type dan jenis kerusakannya sama.... kira2 bisa gak saya dapat alamat penjual DMD Chip?

    BalasHapus
  5. nampaknya mahalnya harga DMD chip ini memang di sengaja agar konsumen membeli product baru,mengingat harga nya yang sangat dekat....trik dagang yang kejam sekali! dan ini hanya ada di negara kita......di negara lain DMD chip ini sangat lah murah....sekitar 10% dari harga projector nya, dikarenakan diluar negeri sana jika satu brand projector bermasalah dan part nya mahal,maka konsumen akan langsung kapok dan melaporkan nya pada yang berwenang....beda banget yak??

    BalasHapus
  6. Farid.. posisi kamu dimana nih? cari di google buanyak kok temen2 yg jualan DMD

    BalasHapus
  7. Urip...
    Begitulah rip, namanya juga Indonesia, tidak ada perlindungan konsumen yang sebagus di negeri bagus

    BalasHapus
  8. Untuk lcd panasonic kl dinyalakan hanya memancarkan cahaya tp klihatan kayak noda air yg lama2 kayak leleh/ luntur trus dimatikan and dinyalakan baru bisa muncul tulisan panasonic tp hasilnya jg ada noda itu apa yg rusak..? Hassenda

    BalasHapus
  9. DMD-nya rusak pak, silahkan diganti, harga kira2 1,5jt

    BalasHapus