Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Cek Elco Menggunakan AVOmeter

cara menggunakan avometerSatu alat yang sangat penting dalam dunia repair / service / perbaikan komputer, printer dan peralatan elektronika lainnya. Nah, disini kita akan membahas salah satu fungsi AVOmeter, yaitu untuk cek kondisi elco atau electrolitityc condensator, kalo g salah.
System kerja elco adalah menyimpan muatan listrik selama sementara waktu untuk kemudian dibuang kembali sesuai dengan rangkain kerja daripada elco. Salah satu fungsinya adalah sebagai penghalus tegangan pada power supply. Pada beberapa power supply CPU sering kita dapatkan elco yang menggembung, ini menunjukkan bahsa elco dalam kodisi rusak akrena sudah tidak mampu lagi melakukan action simpan buang tersebut dan kemudian elco lebih memilih untuk memuntahkan semua isi perutnya, maka terjadilah elco yang menggembung.
Nah, untuk memastikan kondisi elco kita bisa menggunakan alat yang namanya AVOmeter. Mari kita cek sebuah elco menggunakan AVOmeter.
Kita tahu bahwa elco memiliki 2 buah kaki, dalam post ini kita sebut kaki A dan kaki B. Dan kaki AVOmeter kita sebut sebagai kaki A dan B juga Let's begin.
1. Lepaskan elco dari PCB yang bersangkutan
2. Tempelkan probe A AVOmeter pada kaki A elco
3. Tempelkan probe B AVOmeter pada kaki B elco, maka jarum AVOmeter akan bergerak dan diam sejenak di point tertentu sesuai nilai farad elco, kemudian jika jarum bergerak kembali ke angka nol pada AVOmeter, mkaa ini menunjukkan bahwa elco dalam kondisi baik.
4. Ulangi langkah 2 dan 3 dengan kaki elco dan probe AVOmeter di balik posisinya, jika jarum AVOmeter bergerak dan diam sejenak pada point tertentu kemudian bergerak kembali ke nol maka elco dalam kondisi baik.
cek elco
Elco yang rusak adalah jika pada saat kita melakukan langkah 2 dan 3 kemudian jarum bergerak dan diam pada point terntentu dan tidak bergerak kembali ke nol, atau bahkan jarum sama sekali tidak bergerak walopun kaki elco dan probe AVOmeter dibalik posisinya semoga bermanfaat.

3 komentar untuk "Cara Cek Elco Menggunakan AVOmeter"