Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Blower Solder Uap Yang Bagus

Ada sebagian kita yang masih pemula bertanya tanya tentang Solder Blower atau Solder uap yang bagus, maka kita akan sedikit membahas tentang hal ini atau sekedar sharing pengalaman saja tentang penggunaan heater blower atau kita kenal dengan solder uap yang memang sangat penting dalam dunia service laptop, apalagi untuk teknisi yang modalnya "kurang" kayak kita-kita ini ( saya mungkin yha... ). Untuk teknisi professional mungkin peralatan rework station yang menggunakan Laser akan lebih bagus digunakan dan lebih aman namun sebagaimana kita telah tahu bahwa alat tersebut harganya lumayan mahal untuk ukuran kantong kita ( saya, red. ), maka saya rasa solder uap sudah lumayan cukup untuk memperbaiki berbagai kasus motherboard laptop, kecuali kondisi-kondisi tertentu.
Blower Solder Uap Yang Bagus
Foto diatas adalah solder uap yang saya gunakan selama ini, cukup lumayan. Dulu pernah juga menggunakan merk yang lain namun rasanya enakan model ini. Tentu saja kalau ketemu dengna yang lebih mahal akan lebih bagus hasilnya dan lebih enak rasanya karena harga akan berbanding lurus dengna kwalitas, biasanya. Harga solder uap model Quick 857D ini sekarang kurang lebih 1 jutaan, tidak terlalu mahal bukan.
Solder blower ini adalah jenis digital dimana temperature akan tampil di display yang berupa tampilan seven segment sehingga kita bisa mengetahui dengan mudah settingan temperature. Namun Untuk ukuran anginnya analog, dan ini saya rasa tidak terlalu bermasalah karena kita bisa menggunakan perasaan untuk mengukur angin. Hembusan anginnya sangat halus tidak tersendat-sendat, demikian juga temperaturnya juga lebih stabil dibandingkan dengan solder uap analog.
Jadi menurut saya solder uap yang bagus ya yang ini karena yang saya gunakan jenis ini.

1 komentar untuk "Blower Solder Uap Yang Bagus"